Blognya orang awam, yang iseng belajar komputer. yang penting ambil hikmahnya dan semoga bermanfaat.

Selasa, 29 November 2011

Gizi Balita

GIZI BALITA


1.         Pengertian Gizi
Gizi adalah makanan dan zat-zat yang diperlukan oleh tubuh yang berhubungan
dengan kesehatan.

2.         Makanan bayi usia 0-4 bln
Pertumbuhan dan perkembangan bayi masih berlangsung sampai dewasa.
Makanan yang paling sesuai untuk bayi adalah Air Susu Ibu, karena ASI memang diperuntukkan bayi-bayi yang khasiatnya sebagai makanan pokok untuk bayi.
Keunggulan  ASI disbanding dengan susu sapi adalah:
a.         ASI mengandung hampir semua zat gizi yang diperlukan oleh bayi dengan konsentrasi yang sesuai dengan kebutuhan bayi.
b.         ASI mengandung kadar laktosa yang lebih tinggi, dimana laktosa ini dalam usus akan mengalami peragihan hingga membentuk asam laktat yang bermanfaat dalam usus bayi, yaitu :
-            Menghambat pertumbuhan bakteri yang pathologis
-            Merangsang pertumbuhan mikroorganik yang dapat menghasilkan berbagai asam organic dan mensintesa beberapa jenis vitamin dana usus
-            Memudahkan peyerapan protein susu
-            Memudahkan penyerapan berbagai jenis mineral
c.         ASI mengandung berbagai zat penolak yang dapat melindungi bayi dari berbagai penyakit infeksi
d.         ASI lebih aman dari Kontaminasi karena diberikan langsung
e.         Resiko alergi pada bayi kecil sekali.
f.           ASI dapat sebagai perantara untuk menjalin hubungan kasih saying antara ibu dan bayi.
g.         Suhu ASI sesuai dengan suhu tubuh bayi
h.         ASI membantu pertumbuhan gigi lebih baik.
i.           ASI ekonomis, praktis tersedia setiap waktu.


3.         Pola pemberian makanan pada bayi usia 0-2 thn.


UMUR (BLN)
MACAM MAKANAN
PEMBERIAN DALAM SEHARI
0 s/d 4
ASI
Sekehendak



4 s/d 6
ASI
Sekehendak

Buah
2x

Bubur susu
2x



6 s/d 8
ASI
Sekehendak

Buah
1x

Bubur susu
2x



8 s/d 10
ASI
Sekehendak

Buah
1x

Bubur susu
1x

Nasi tim saring
2x



10 s/d 12
ASI
1x

Buah
3x

Nasi tim saring / makanan
3x

seperti keluarga




12 s/d 24
ASI
2-3x

Buah
1x

Makanan seperti keluarga
3x

Makanan kecil
1x

Keterangan:
-         Makanan keluarga: mudah dicerna dan tidak pedas
-         Makanan kecil berupa biscuit, bubur kacang ijo dll



4.         Mengatur makanan anak usia 1-5 thn.
Dalam memenuhi kebutuhan gizi usia 1-5 thn hendaknya digunakan kebutuhan prinsip sebagai berikut:
1.         Bahan makanan sumber kalori harus dipenuhi baik berasal dari makanan pokok, minyak dan zat lemak serta gula.
2.         Berikan sumber protein nabati dan hewani.
3.         Jangan memaksa anak makan makanan yang tidak disenangi, berikan makanan lain yang diterima anak.
4.         Berilah makanan selingan (makanan ringan) misalnya, biscuit dan semacamnya, diberikan antara waktu makan pagi, siang dan malam.

            Makanan anak usia 1 thn belum banyak berbeda dengan makanan waktu usia kurang dari 1 thn, sebagaimana dijelaskan bahwa anak disapih lebih baik pada umur 2 thn sehimngga pada umum diatas 1 thn ASI masih diberikan pada anak.
            Pada umumnya makanan masih berbentuk lemak baik nasi, sayur dan lauk pauk seperti daging hendaknya dimasak sedemikian rupa sehingga anak mudah mengunyahnya dan mudah dicerna, anak mulai diajak makan bersama-sama keluarga yaitu makan pagi, siang dan malam.

Kurang Darah (anemia)

Apakah kurang darah (anemia) itu ?

Sering kita dengar bahwa seseorang menderita gejala kurang darah. Jadi apakah sebenarnya yang dimaksud dengan kurang darah (anemia) itu. Kurang darah itu adalah suatu keadaan kurang darah (zat besi) yang bisa disebabkan karena makanan yang kita makan kurang mengandung zat besi atau kita sedang mengalami perdarahan contohnya perdarahan di masa haid atau nifas atau kecelakaan, dll.
Siapakah yang mudah menderita kurang darah ?

Berikut ini adalah daftar orang – orang yang kemungkinan besar mudah sekali mengalami gejala kurang darah :

1. Ibu – ibu yang sedang hamil
2. Janin yang sedang tumbuh di dalam kandungan
3. Hilangnya darah selama proses persalinan dan setelah selesai proses persalinan (nifas)
4. Ibu – ibu yang sedang menyusui
5. Remaja putri/wanita usia subur pada masa haid/menstruasi
6. Bayi dan balita

Apakah gejala Kurang Darah itu mudah dirasakan . . . . . ?

Dengan memperhatikan tanda – tanda atau gejala – gejala berikut ini, ibu – ibu akan dengan mudah mengenali Gejala Kurang Darah. Maka dengan ini perhatikanlah dengan baik gejala kurang darah di bawah ini :

- pucat, bisa tampak dari wajah atau bibir yang pucat
- Lemah
- Mudah Letih dan lesu
- Lemas
- Mata berkunang-kunang
- Pusing
- Mudah mengantuk
- Cepat lelah saat bekerja

Apa tanda – tanda kurang darah itu mudah dilihat . . . . .?
Tanda – tanda kurang darah itu ternyata mudah sekali dilihat. Caranya adalah sebagai berikut :
Tekanlah telapak tangan atau kuku jari -jari tangan selama 1 detik kemudian dilepas, maka apabila telapak tangan atau kuku jari -jari tangan terlihat pucat kebiruan dan tidak segera terlihat merah itu pertanda kita menderita kurang darah.

BAHAYA KURANG DARAH (ANEMIA)

Ibu – ibu sekalian harus mengetahui apa bahayanya jika seseorang itu mengalami gejala kurang darah. Berikut adalah gambaran yang bisa terjadi jika seseorang itu mengalami kurang darah :

- Perdarahan ibu saat melahirkan
- Pertumbuhan janin terganggu.
- Berat badan lahir rendah, yakni bayi lahir dengan berat kurang dari 2.500 gram (2,5 kg)
- Pada ibu hamil kekurangan zat besi dapat mengakibatkan keguguran
- Bayi lahir sebelum waktunya atau yang biasa kita sebut bayi lahir prematur
- Pada anemia berat dapat mengakibatkan kematian ibu dan bayi
- Bayi yang dilahirkan mengalami gangguan pertumbuhan fisik dan kecerdasan

BAGAIMANA CARA MENANGGULANGI KURANG DARAH ?

Setelah kita mengetahui apa akibatnya jika seorang ibu terutama yang sedang hamil itu mengalami gejala kurang darah, maka yang harus kita pikirkan ke depan adalah bagaimana supaya kita terhindar dari gejala kurang darah tersebut. Ada beberapa cara yang dapat ibu – ibu ketahui yaitu :

1. Makan – makanan yang bergizi
2. Minum madu yang asli/murni
3. Minum tablet tambah darah (bila diperlukan).

Tapi perlu ibu – ibu sekalian ketahui bahwa minum sirup/tablet tambah darah memang bisa menimbulkan gejala sebagai berikut:

- mual
- nyeri di lambung
- muntah
- diare
- sulit buang air besar (untuk mengatasi dapat dilakukan dengan makan buah pepaya secukupnya)

4. Segera periksa ke Puskesmas atau petugas kesehatan atau lapor ke Puskesmas bila ibu – ibu sekalian merasakan gejala – gejala kurang darah (anemia) untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

CARA MINUM TABLET TAMBAH DARAH (ZAT BESI) YANG BENAR

Untuk meningkatkan penyerapan zat besi, maka pada saat minum tablet/sirup zat besi sebaiknya tidak bersama – sama dengan minum susu, teh, kopi, tablet KALK, atau obat sakit mag (lambung).


BAHAN MAKANAN YANG BANYAK MENGANDUNG ZAT BESI

Bahan makan yang banyak mengandung zat besi itu antara lain :

1. Sayuran yang berwarna hijau gelap, seperti : bayem, kangkung, daun kacang panjang (mbayung), dll.
2. Kacang-kacangan seperti : kacang tanah, kacang hijau, buncis, kedelai (tahu, tempe), kacang merah dan kacang polong.
3. Biji – bijian utuh, sepeti : gandum, padi – padian yang berupa makanan jadi seperti : roti, kue, bubur, bll.
4. Protein hewani, terutama daging yang berwarna merah, telur, daging ayam, daging itik, ikan laut dan ikan air tawar.
5. Buah – buahan seperti : pepaya, jeruk, pisang.

BAGAIMANA CARA MEMASAK SAYURAN YANG BENAR

Cara memasak sayuran yang banyak mengandung zat besi tidak boleh terlalu matang untuk menjaga agar kandungan zat besi tetap ada.

sumber: dawaa.wordpress.com

Selasa, 22 November 2011

Aborsi

Aborsi
Menjalani kehamilan itu berat, apalagi kehamilan yang tidak dikehendaki. Terlepas dari alasan apa yang menyebabkan kehamilan, aborsi dilakukan karena terjadi kehamilan yang tidak diinginkan. Apakah dikarenakan kontrasepsi yang gagal, perkosaan, ekonomi, jenis kelamin atau hamil di luar nikah. Mengenai alasan aborsi, memang banyak mengundang kontroversi. Ada yang berpendapat bahwa aborsi perlu di legalkan dan ada yang berpendapat tidak perlu dilegalkan. Pelegalan aborsi dimaksudkan untuk mengurangi tindakan aborsi yang dilakukan oleh orang yang tidak berkompeten, misalnya dukun beranak.Sepanjang aborsi tidak dilegalkan maka angka kematian ibu akibat aborsiakan terus meningkat. Ada yang mengkatagorikan Aborsi itu pembunuhan. Ada yang melarang atas nama agama. Ada yang menyatakan bahwa jabang bayi juga punya hak hidup sehingga harus dipertahankan, dan lain-lain. Jika aborsi untuk alasan medis, aborsi adalah legal, untuk korban perkosaan, masih di grey area, aborsi masih diperbolehkan walaupun tidak semua dokter mau melakukannya. Kasus perkosaan merupakan pilihan yang sulit. Meskipun bisa saja kita mengusulkan untuk memelihara anaknya hingga lahir, lalu diadopsikan ke orang lain, itu semua tergantung kematangan jiwa si ibu dan dukungan masyarakat agar anak yang dilahirkan tidak dilecehkan oleh masyarakat. Untuk kehamilan diluar nikah atau karena sudah kebanyakan anak dan kontrasepsi gagal perlu dipirkirkan kembali karena masih banyak orang mendambakan anak. Sebaiknya kita jangan mencari pemecahan masalah yang pendek / singkat / jalan pintas, tapi harus jauh menyentuh dasar timbulnya masalah itu sendiri. Prinsip melegalkan aborsi, sama seperti Prinsip lokalisasi.Banyak celah yang justru akan dimanfaatkan untuk begituan. Karena seks bebas sudah jadi realita sekarang ini, apalagi di kota-kota besar. Jika di data, orang-orang yang ingin mengaborsi, berapa persen yang dikarenakan anaknya 7 dan malnutrisi semua, dibandingkan karena hamil diluar nikah - atau hamil dalam perselingkuhan, jauh lebih besar yg. karena di luar nikah daripada karena alasan ekonomi. Perempuan berhak dan harus melindungi diri mereka dari eksploitasi orang lain, termasuk suaminya, agar tidak perlu aborsi. Sebab aborsi, oleh paramedis ataupun oleh dukun, legal atau illegal, akan tetap menyakitkan buat wanita, lahir dan batin meskipun banyak yang. menyangkalnya. Karena itu kita harus berupaya bagaimana caranya supaya tidak sampai berurusan dengan hal yang akhirnya merusak diri sendiri. Karena ada laki-laki yang bisa seenak melenggang pergi, dan tidak peduli apa-apa meskipun pacarnya/istrinya sudah aborsi dan mereka tidak bisa diapa-apakan, kecuali pemerkosa, yang jelas ada hukumnya. Jadi solusinya bukan cuma dari rantai yang pendek, tapi dari ujung rantai yang terpanjang, yaitu : penyuluhan tentang seks yang benar. Jika diliat kebelakang, mengapa banyak remaja yg aborsi, karena mereka melakukan seks bebas untuk itu diperlukan pendidikan agama agar moral mereka tinggi dan sadar bahwa free seks tidak sesuai dengan agama dan berbahaya. Jika tidak ingin hamil gunakan kontrasepsi yang paling aman dan kontrasepsi yang paling aman adalah tidak berhubungan seks sama sekali. Segala sesuatu itu ada resikonya. Untuk itu sebelum bertindak, orang harus mulai berpikir : nanti bagaimana bukannya bagaimana nanti. Untuk yang menerima sex sebelum nikah seperti di USA sebaiknya mereka mengetahui cara-cara kontrasepsi, dan pentingnya kontrasepsi, selain mencegah kehamilan juga dapat mencegah penyakit menular, mungkinkah ini bisa mengurangi jumlah aborsi?